Serahkan SK CPNS, Wabup Nias Utara : Jalankan Tugas Sesuai Tupoksi

Foto : Serahkan SK CPNS, Wabup Nias Utara : Jalankan Tugas Sesuai Tupoksi

Miindonews, Nias Utara – Serahkan Surat Keputusan (SK) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), Wakil Bupati Nias Utara, Yuzman Zega mengatakan, jalan tugas dan tanggung jawab sesuai dengan standar yang telah ditetapkan.

” Kepada CPNS yang telah menerima SK, saya berharap setelah bertugas nantinya, jaga nama baik institusi dalam tugas yang diberikan, ” ujarnya saat menyerahkan SK secara simbolis dilapangan kantor bupati Nias Utara, Senin (27/6/2022).

Penyerahan SK tersebut, diberikan kepada CPNS yang dinyatakan lulus setelah mengikuti tes seleksi.

Wabup Nias Utara : Panitia HUT RI yang Dikukuhkan Bangun Komitmen Ciptakan Nilai Perjuangan

” Saya pesan kepada CPNS yang menerima SK, agar selalu menjaga mulut, hati, kendalikan diri, sehingga tidak memicu kenyamanan saat menjalankan tugas tiap harinya, ” kata wabup.

Selain penyerahkan SK kepada sejumlah CPNS, wabup meminta kepada seluruh OPD agar menyukseskan kegiatan dari rapat tentang stunting di wilayah Nias Utara.

” Bagi seluruh OPD terkait, harus benar – benar mengikuti kegiatan tersebut dengan sebaik – baiknya, ” tandasnya.

Pewarta : Wira Zalukhu

Editor : Gusti Wilantara

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *