Target Partai Demokrat di Pemilu 2024

Miindonews, JAKARTA – Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menargetkan merebut posisi 3 besar pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Hal itu disampaikan AHY usai mendaftarkan Partai Demokrat sebagai   calon peserta Pemilu 2024 ke Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jumat (5/8/2022).

Pada kesempatan itu AHY didampingi pejabat teras DPP Partai Demokrat dan 34 Ketua DPD seluruh Indonesia.

“Mudah – mudahan Demokrat bisa bangkit lagi setelah melewati dinamika politik pada Pemilu 2014 dan 2019. Kali ini kami berjuang untuk kembali ke papan atas 3 besar mengulangi kejayaan pada 2009 meraih suara terbanyak atau 20 persen,”sebut AHY.

Baca juga: Demokrat Komunikasi Intensif dengan NasDem dan PKS untuk Bangun Koalisi di Pemilu 2024

Selain itu, Demokrat menargetkan mengisi 80 daerah pemilihan (Dapil) termasuk Papua jika resmi pemekaran maka 14 – 15 persen suara bisa didapatkan.

“Jika bisa memenuhi semua dapil, 80 dapil atau lebih dari itu jika sudah dinyatakan resmi pemekaran di Papua maka mudah-mudahan bisa mencapai persentase 14 – 15 persen suara,” kata dia.

Baca juga: AHY Pimpin Demokrat Daftar Pemilu di KPU

Kata AHY, saat ini Demokrat memiliki 54 anggota DPR RI senayan atau sekitar 9,3 persen kursi DPR RI.

“Hari ini kami memiliki 54 anggota DPR RI di Senayan yang jika dikonversi sekitar 9,3 persen untuk kursi DPR RI,” ungkapnya

“Mohon doa dukungan agar Pemilu kali ini bisa menjadi pemilu demokratis yang menjunjung tinggi nilai keadilan. Sekaligus KPU  menjadi lembaga untuk semua dan bisa menjalankan  tugas konstitusi yang jujur dan adil ,”pungkasnya.

Pewarta: Yondris Puamalo

Editor: Rajab. S

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *