Menpora Amali Pastikan Semifinal Piala Menpora 2021 Sesuai Prokes

Miindonews, Jakarta: Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali melakukan kunjungan di Stadion Manahan, Solo, Minggu (18/4) untuk menonton semifinal Piala Menpora 2021 antara Persija dan PSM sekaligus kembali mengecek protokol kesehatan yang dijalankan di turnamen ini.

Kedatangan Menpora disambut langsung Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan yang didampingi Wakil Ketua Umum Iwan Budianto, anggota Exco Haruna Soemitro, Plt Sekjen Yunus Nusi, Wasekjen Maaike Ira Puspita, Direktur Utama LIB Akhmad Hadian Lukita, dan Direktur Operasional Sudjarno.

Selain itu, Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka juga hadir ikut menonton pertandingan hari ini.

Menpora Amali pun mengapresiasi PSSI yang dapat menjalankan turnamen ini dengan baik. Apalagi protokol kesehatan berjalan dengan ketat. “Kelancaran dan ketatnya protokol kesehatan ini harus dijaga hingga babak final nanti. Kami yakin hal ini bisa dilakukan oleh PSSI yang sangat luar biasa menyelenggarakan turnamen ini,” kata Menpora.

Sumber: Humas Kemenpora

Berita Seputar Kemenpora Terkini : Zainudin Amali Menteri Pemuda dan Olahraga RI
* Menpora Ingatkan Pentingnya Penerapan Sport Science dalam Pengembangan Olahraga Nasional
* Menpora Dorong Kader IMM Jadi Pemuda Kreatif, Inovatif dan Berjiwa Wirausaha
* Menpora Amali Dampingi Presiden Jokowi Hadiri KTT ke 10 D-8

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *