Menpora Amali Optimis Peparnas XVI di Papua Sukses Seperti PON XX

menpora amali
Menpora Amali Optimis Peparnas XVI di Papua Sukses Seperti PON XX (sumber: kemenpora.go.id)

Miindonews, JakartaMenteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali optimis ajang Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) XVI yang berlangsung di Jayapura pada awal November mendatang akan menuai kesuksesan seperti halnya pelaksanaan PON XX.

Menpora Amali mengungkapkan rasa opitmisnya ketika melakukan konferensi pers secara virtual saat masih berkantor di Jayapura, pada Sabtu (16/10/2021).

Dalam kesempatan tersebut, Menpora Amali mengungkapkan bahwa Peparnas sudah siap diselenggarakan setelah sebelumnya ia melakukan rapat koordinasi bersama Ketua Harian Peparnas dan Kadispora.

Baca juga:

Menpora Amali Harap PON Jadi Sebab Meratanya Pembinaan Olahraga

“Persiapan panitia sudah sangat bagus, di samping keikutsertaan atlet tidak terlalu banyak seperti PON, yakni hanya sekitar 3500 orang sudah termasuk atlet, pelatih serta official dan hanya memainkan 12 cabang olahraga yang terpusat di Jayapura, baik Kabupaten maupun Kota,” ucap Amali.

Dalam penjelasannya, Amali mengaku optimisi bahwa Peparnas akan berjalan sukses karena tidak sesulit pelaksanaan PON.

“Jadi ajang Peparnas ini tidak terlalu sulit, sehingga saya optimis ajang bagi para atlet disabilitas ini akan sukses, terlebih sudah mendapatkan pelajaran dari event PON pada dua minggu sebelumnya,” ungkap Menpora Amali. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *