Momentum Hari Sumpah Pemuda, Bahri Beri Bantuan BLT untuk 5 Kelurahan di Mubar

Pj Bupati Muna Barat, Bahti (Istimewa)

Miindonews, Mubar – Puncak peringatan Hari Sumpah Pemuda (HSP) ke- 94 Tahun 2022 menjadi kado istimewa bagi penerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) di 5 Kelurahan di Kabupaten Muna Barat (Mubar).

Bantuan ini diserahkan Pj Bupati Muna Barat, Bahri usai secara upacara HUT HSP secara simbolis kepada perwakilan masyarakat di 5 Kelurahan di Halaman Kantor Bupati, Jumat, (28 /10/2022).

Bahri mengatakan, Bantuan BLT APBD ini diperuntukan kepada masyarakat dengan kemiskinan ekstrim.

“Alhamdulillah hari ini saya menyerahkan bantuan BLT APBD kepada masyarakat secara simbolis kepada perwakilan di 5 Kelurahan. Bantuan ini diperuntukan untuk masyarakat dengan kemiskinan ekstrim dengan nominal 300 ribu per bulan selama empat bulan untuk tahun ini dan akan di lanjutkan di tahun 2023 untuk 1 Tahun,” ucapnya.

Baca juga: Maraknya Penggunaan “Trawl” di Mubar, Bahri Perintahkan Kesbangpol Lakukan Koordinasi ke Provinsi

Ia menambahkan, bantuan ini akan segera di anggarkan di APBD Perubahan dan sudah ada kesepakatan dengan DPRD. Dirinya menyebutkan bahwa di 5 Kelurahan di Mubar masih banyak masyarakat dengan kategori masyarakat miskin ekstrim.

“Bantuan BLT APBD intinya adalah untuk mengurangi beban pengeluaran masyarakat, dimana mereka selama ini tidak pernah tersentuh oleh BLT ini. Kami bersama DPRD sepakat menganggarkan di perubahan ini,” tutupnya.

Laporan: Hirzan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *